Senin, 01 Juni 2015

Keluarga

Sebuah perjalanan menuju kebaikan. Ya, pertama aku bersyukur berada di angkatan ini. Saat pengumuman kelulusan SMP tak terpikir akan melanjutkan ke tempat yang tak mungkin dijangkau dalam biaya yang murah untuk pulang pergi. Disini pertama kalinya aku pisah dari keluarga dalam waktu yang cukup lama, namun di tempat yang tak terduga ini, aku menemukan keluargaku.. Walaupun tidak berkumpul dan jalan-jalan dengan mama pala serta adik-adik, disini aku merasakan yang namanya pensi, keluarga asuh, hingga shalat jamaah tepat waktu di masjid. Hal yang tak mudah ditemukan, menghafal al-qur'an. Ya di sekolah ini banyak sekali suasana yang mengajak pada kebaikan. This is out 'holy jail'.

Kita p angkatan namanya metamorf. Banyak hal yang menjadi kenangan manis, ada pula yang menjadi 'trauma' yang cukup membekas. Terkadang aku merasa apa pantas menjadi bagian dari mereka? Saat ini hampir setahun pisah sama mereka, namun masih ada bayangan kata-kata mereka. Sebagai pengingat mungkin, namun ini masih membuat down sampe saat ini. Tepatnya setelah 'buku komen' itu. Ya buku itu. Semenjak saat itu, aku bukan lah aku. Buku itu sudah cukup menjadi bayangan. Cukup, ini terakhir. Tak boleh lagi ada siksaan dari buku itu, saat ini buku itu hanya kenangan. Biarkan berlalu, biarkan tiap manusia memiliki pendapat masing-masing. Bukunya udah 2,5 tahun yang lalu. Sudah saatnya aku kembali. Be brave. Tujuannya baik mereka keluarga mereka luar biasa

Dari kalian aku belajar, untuk kalian aku berubah, bersama kalian aku bercerita.. This is my own world, I will be myself. Berubah dengan alasan dan tujuan menuju kebaikan..